Senin, 04 Januari 2010

Penyakit Leukimia

Leukimia adalah suatu penyakit yang dikenal dengan adanya proliferasi neoplasitik dari sel-sel organ hemopoietik, yang terjadi sebagai akibat mutasi somatik sel bakal (stem cell) yang akan membentuk suatu klon sel leukimia.

Penyakit kanker darah (leukimia) menduduki peringkat tertinggi kanker pada anak. Namun, penanganan kanker pada anak di Indonesia masih lambat. Itulah sebabnya lebih dari 60% anak penderita kanker yang ditangani secara medis sudah memasuki stadium lanjut.

Leukimia merupakan keganasan hemopoietik yang mengakibatkan proliferasi klon yang abnormal dan sel bakal mengalami transformasi leukimia, terjadi kelainan pada diferensiasi dan pertumbuhan dari sel limfoid dan mieloid.

Diagnosa leukimia akut dapat ditegakkan dari pemeriksaan hematologi Hb, leukosit, tulang, yaitu tipe leukimia akut berdasarkan klasifikasi FAB.

Sebuah penelitian terbaru menyebutkan bahwa pemberian jeruk (orange) dan pisang (banana) secara rutin kepada bayi dapat mengurangi resiko leukimia (kanker darah) pada bayi. Hal yang sama juga untuk makanan yang mengandung kunyit (turmeric). Demikian menurut seorang ilmuwan terkemuka.

Anak-anak yang makan jeruk, jus jeruk dan pisang 4 sampai 6 kali dalam sepekan selama 2 tahun sejak bayi menunjukkan pengurangan resiko kanker itu.

“Penelitian kami unik, dan kami telah menjelaskan akan manfaat jeruk dan pisang untuk mengurangi resiko kanker,” kata Marylin Kwan, dari University of California, Berkely. Dia katakan,”Ada pengurangan resiko kanker sekitar 50%.”

Hasil penelitian ini disampaikan dalam konferens internasional tentang anak dan leukimia di London baru-baru ini.

Kwan dan kelompoknya melakukan penelitian pada 328 anak berumur di bawah 15 tahun penderita leukimia. Masing-masing orang tua dari anak mengisi angket tentang pola makan anaknya pada 2 tahun pertama ketika bayi.

Pada dua penelitian sebelumnya mengindikasikan bahwa makan makanan daging seperti hotdog atau snack daging meningkatkan resiko tumor otak, dan sebagian kecil leukimia.

Pisang dan jeruk dapat mencegah leukimia diperkirakan karena mengandung vitamin C yang merupakan antioksidan. Ini dapat mengurangi kerusakan DNA dan menghentikan proses tumbuhnya kanker. Pisang juga kaya akan kalium. Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa kalium dapat menstabilkan DNA dan mengurangi angka mutasi.

Harapan hidup pasien penyakit leukemia kronis (chronic myeloid leukimia) dan penyakit kanker di saluran cerna kini semakin panjang berkat obat imatinib. Uji klinis terhadap pasien menunjukkan tingkat keberhasilan sebanyak 83 persen dengan usia harapan hidup bisa diperpanjang 5-7 tahun.

Chronic myeloid leukimia (CML) adalah penyakit kanker pada darah (leukimia) yang bersifat kronik. Menurut dr.Nyoto Widiastomo, Sp.PD dari RSCM Jakarta, pemicu kanker ini antara lain paparan radiasi yang sangat tinggi dan paparan zat kimia industri (polusi).

Setelah serangan bom atom di Hiroshima, Jepang, tahun 1945, jumlah penderita kanker CML meningkat. "Bahan pengawet dan polusi kendaraan bermotor yang menggunakan senyawa benzena juga meningkatkan risiko CML," papar Nyoto. Karena itulah penyakit ini banyak menyerang orang di usia 45-55 tahun sebab akselerasi penyakit bisa berlangsung 4-6 tahun.

Pada fase awa l CML, pasien seringkali tidak merasakan gejala, tapi pada umumnya pasien akan merasa lemah badan, kelelahan, berat badan menurun, dan rasa penuh pada perut. Pasien biasanya baru datang berobat setelah terjadi pembesaran limpa.

Ada beberapa pilihan pengobatan kanker CML, antara lain adalah kemoterapi, tranplantasi sumsum tulang dengan biaya sangat mahal, serta terapi target dengan obat imatinib. Imatinib merupakan terapi dengan tingkat keberhasilan paling tinggi untuk pasien yang baru didiagonosa menderita CML dan berada dalam fase kronis setelah gagal menggunakan terapi interferon alpha.

GIST
Keberhasilan imatinib untuk memperpanjang harapan hidup pasien tidak terbatas pada kanker CML saja. Pasien kanker yang terjadi pada saluran cerna yang berasal dari sel stroma (GIST). Uji klinis menunjukkan pasien GIST stadium lanjut yang mendapat imatinib bisa bertahan hidup lebih dari 5 tahun.

GIST adalah kanker yang menyerang jaringan ik

1 komentar:

  1. terimakasih banyak.. sangat membantu sekali..

    http://obatleukemia.toko-gumilar.com/

    BalasHapus