Selasa, 25 Mei 2010

BERBISNIS OTOMOTIF KARENA KREATIF

Dunia Otomotif sekarang telah berkembang sangat pesat di Internasional. Keadaan ini membuat kita akan tertinggal jika tidak mengikuti perkembangannya. Sama halnya dengan computer, ini tidak akan ada habisnya untuk di kembangkan. Karena banyak sekali inovasi-inovasi yang terus dikembangkan.
Saya sangat tertarik sekali dengan dunia Otomotif sejak saya dari kecil. Karena sejak dari kecil saya selalu membantu Papa saya untuk men cunUp mobil langganan nya. Dari saya yang tidak tahu sama sekali tentang bagian-bagian dari mobil,sampai sekarang saya mengetahui sebaian dari bagian tersebut.
Saya mencoba meneruskan darah Papa saya ini karena saya memang sudah tertari dari kecil. Saya ingin mendirikan usaha ini dengan bermodalkan pengetahuan computer. Ini saya lakukan karena sekarang aplikasi-aplikasi sudah dapat dipadukan dengan tekhnologi apapun. Dengan basic ini saya dapat mengaplikasikan computer ke Otomotif,khususnya Mobil. Walaupun saya tidak berbasic otomotif, tapi saya selalu mencari tahu sendiri dan bertanya dengan papa saya.
Berbekal dari ini saya akan mengembangkan semua pengetahuan di dunia computer saya dengan otomotif yang ada sekarang. Saya juga memiliki konsep tersendiri dalam mendirikan usaha saya ini. Konsep itu berupa kerjasama antara saya dengan papa saya.
Lokasi yang saya ambil untuk memulai usaha ini ialah daerah Jakarta Timur. Tempat ini saya ambil karena untuk memudahkan saya dalam mengolahnya. Karena selain strategis, daerah ini juga dekat dngan tempat tinggal saya. Selain itu, saya juga ingin membuka cabang di daerah bekasi dan depok.
Nama yang saya pilih untuk bisnis saya ini ialah “Dwi Suci Motor”. Nama depan “Dwi” saya ambil dari nama depan papa saya. Nama tengah “Suci”saya ambil dari nama tengah mama saya. Nama belakang saya ambil dari usaha yang saya ambil ini.
Modal yang saya gunakan untuk membangun usaha saya ini berupa pinjaman dari bank. Modal ini tentunyadigunakan untuk membeli tempat, peralatan otomotif, gaji karyawan dan promosi”. Saya merencanakan dalam waktu kurang lebih 2 tahun, modal yang saya pinjam ini sudah dapat saya kembalikan. Untuk dapat memenuhi itu semua, saya harus bekerjasama dengan berbagai kolega yang ada dari kenalan saya dan juga dari teman papa saya.
Setelah saya berhasil mengembalikan pinjaman dari bank. Saya bersama papa saya akan melebarkan sayap dengan membuka berbagai cabang di daerah Jakarta. Setelah kurang lebih 10 tahun menjalankan ini dan usaha ini maju. Saya akan membuat tempat penyaluran dan pengembangan bakat bagi masyarakat yang kurang mampu. Dan mendidik anak-anak jalanan untuk menjadi anak yang lebih berguna untuk dirinya sendiri,orang tuanya, maupun bangsa.
Keinginan saya ini tentu saja tidak lepas dari usaha , doa dan dukungan orang-orang terdekat saya, terutama Keluarga saya. Saya berharap usaha saya ini akan berhasil dan tercapai.
amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar